Home Archives

Muslim selenggarakan Bimbingan Teknik Untuk Petani dan Penyuluh di kabupaten Aceh Utara.

SHARE |

Aceh utara | Mataaceh.com ,Di tengah pandemi Covid-19, harapan kesejahteraan petani meningkat seiring pertumbuhan sektor pertanian yang dapat dilihat dari nilai tukar petani di badan pusat statistik (BPS), Penyuluh Pertanian merupakan garda terdepan dalam pembangunan pertanian, sehingga harus memiliki kemampuan pengetahuan ketrampilan dan sikap yang baik.[18/9/2021)

Melalui Acara Bimbingan Teknik untuk penyuluh dan petani wilayah kordinasi Politeknik pembangunan pertanian medan
Bertujuan untuk peningkatan kapasitas Penyuluh dan petani dalam mengembangkan usaha di sektor pertanian di kabupaten Aceh Utara.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin 18 Oktober 2021 di hotel lido Graha Yang dibuka Langsung oleh Bang muslim anggota DPR RI komisi IV secara virtual dan turut di hadiri direktur Politeknik pembangunan pertanian Medan, kepala Dinas pertanian Tanaman Pangan dan kabupaten Aceh utara dan ratusan Petani dan Penyuluh di kabupaten Aceh Utara

Pemeteri bimbingan teknis peningkatan kapasitas Penyuluh dan Petani yaitu Zulfikar Mulieng S.P., M.SI ketua gerakan pemuda Tani berusaha tani(Gepeubut) Aceh dan Imran Sakwan Hutagaol, S. Pt., M. S.M dari dinas pertanian dan pangan kabupaten Aceh Utara

Dalam kesempatan ini Kepala dinas pertanian dan pangan Aceh Utara Erwandi MSi mengucapkan ribuan terimakasih kepada Bang muslim yang selalu membantu para petani dan penyuluh di wilayah kabupaten Aceh Utara

Erwandi menambahkan penyuluh adalah orang garda terdepan dalam mewujudkan harapan petani untuk menyukseskan program-program pertanian di kabupaten Aceh Utara.(Ujarnya)

Ir.Yuliana Kanarini,M.Si direktur Politeknik pembangunan pertanian Medan
Mengatakan acara ini adalah program perjuangan aspirasi bang muslim SHI.,MM untuk peningkatkan kapasitas para petani dan penyuluh di sektor pertanian di era modern

Bimbingan teknis ini diharapkan akan berimplikasi langsung kepada para petani dan penyuluh dengan materi-materi yang disampaikan oleh pemateri sehingga akan melatih jiwa kewirausahaan dan peningkatan hasil pertanian.

Muslim,SHI.,MM Anggota DPR-RI Komisi IV Fraksi Partai demokrat Dapil Aceh II dalam sambutan dan arahannya berharap Dengan terselenggarakan acara Bimbingan Teknik untuk petani dan penyuluh dapat meningkatkan kemampuan dan kapasitas penyuluh pertanian dalam transfer teknologi kepada petani sehingga dapat bekerja secara profesional, mandiri, mampu bersaing dan berwawasan global(Ujarnya)

Share :

SHARE |

Leave a Comment

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI UNTUKMU