Home Archives

13 Kelompok Tani di Aceh Utara,Dapat Bantuan 13 unit Traktor Dari Kementan

SHARE |

Aceh Utara – Kementerian Pertanian membantu 13 unit traktor untuk 13 kelompok tani (Poktan) dalam wilayah Kabupaten Aceh Utara. Bantuan traktor tersebut diterima langsung oleh para Ketua Poktan, diserahkan oleh anggota DPR RI Komisi IV Muslim, SHI, MM, di depan gudang Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Aceh Utara, Jalan Banda Aceh – Medan, kawasan Punteuet, Kecamatan Blang Mangat Kota Lhokseumawe, Kamis, (12 Agustus 2021).

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Aceh Utara Erwandi, SP, MSi, mengatakan bantuan tersebut terdiri dari 10 unit hand traktor dan 3 unit traktor roda 4 WD.

“Sangat kami harapkan kepada Poktan penerima bantuan ini agar merawatnya dengan baik, status bantuan ini adalah hibah, dibeli dengan uang negara, artinya bahwa sewaktu-waktu akan ada pemeriksaan oleh lembaga pemeriksa,” ungkap Erwandi dalam arahannya.

Pada kesempatan itu, pihaknya mengucapkan selamat kepada para Poktan yang mendapat bantuan. Betapa tidak, di Aceh Utara terdapat ribuan Poktan yang juga mengharapkan bantuan serupa dari pemerintah.

Akan tetapi hanya 13 Poktan yang berhasil mendapatkan bantuan langsung dari Kementerian Pertanian, yaitu melalui Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian, yang juga merupakan bantuan aspirasi dari anggota DPR RI asal Aceh, Muslim, SHI, MM.

“Bantuan ini jangan menjual atau berpindah tangan, jika tidak dipakai karena di luar musim tanam, mungkin bisa disewakan dengan tata cara administrasi yang jelas dan tercatat,” harap Erwandi.

Kepada Anggota DPR RI Muslim, SHI, MM, Plt Kadis Pertanian dan Pangan Erwandi meminta untuk mendapat prioritas bantuan kepada para petani di daerah ini.

Hal ini sangat wajar, mengingat areal pertanian Aceh Utara sangat luas, terluas dibanding daerah-daerah lain di Provinsi Aceh. Persoalan pembangunan pertanian juga cukup komplit, lebih-lebih lagi dengan adanya kebijakan refocusing anggaran terkait dengan penularan penyakit Covid-19.
Merespon permohonan Erwandi, Anggota DPR RI Muslim, SHI, MM, mengatakan pihaknya tetap akan memperjuangkan bantuan terbaik untuk petani-petani Aceh Utara, yang langsung bisa dinikmati manfaatnya.

Untuk itu, pihaknya meminta para penerima bantuan agar dapat mengelola dan memanfaatkan dengan sebaik mungkin.

“Jangan sampai sebelum.menghasilkan, malah sudah hilang atau diperjual-belikan. Ini sangat tidak diinginkan,” ungkap Muslim.

Bantuan kali ini, kata dia, berbeda dengan bantuan-bantuan sebelumnya. Di mana bantuan traktor kali ini juga dilengkapi dengan penyediaan teknisi untuk tujuan perawatan (maintenance). Pemerintah menyediakan pelatihan untuk tim teknisi, termasuk melatih operator untuk mengoperasikan traktor tersebut. Nanti kalau traktor tersebut butuh maintenance, juga sudah tersedia tukang service-nya.
Berikut 13 Poktan penerima bantuan traktor dari Kementan RI tahun 2021, masing-masing Poktan Tani Jaya Gampong Alue Bieng Kecamatan Payabakong mendapat bantuan traktor roda 4 WD sebanyak 1 unit, Poktan Sabena Gampong Teungoh Kecamatan Samudera (traktor roda 4 WD 1 unit), dan Poktan Cibrek Bakti Gampong Cibrek Tunong Kecamatan Syamtalira Aron (traktor roda 4 WD 1 unit).

Sedangkan Poktan penerima masing-masing 1 unit hand traktor, adalah Poktan Keutapang Jaya Gampong Keutapang Kecamatan Lhoksukon, Poktan Usaha Sukses Bersama Gampong Alue Buket Kecamatan Lhoksukon, Poktan Subur Baru Gampong Munye Matang Ubi Kecamatan Lhoksukon, Poktan A12 Gampong Cibrek Tunong Kecamatan Syamtalira Aron.
Selanjutnya, Poktan Harapan Baru Tani Gampong Alue Leukot Kecamatan Payabakong, Poktan Usaha Beumeuhase Gampong Alue Ie Mirah Kecamatan Nibong, Poktan Beusaban Gampong Drien Puntong Kecamatan Maurah Mulia, Poktan KTT Maju Seujahtra Gampong Mane Tunong Kecamatan Muara Batu, Poktan Sarena Gampong Sawang Kecamatan Sawang, dan Poktan Berkat Jaya Gampong Merbo Jurong Kecamatan Lapang.

Share :

SHARE |

Leave a Comment

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI UNTUKMU