LSM LPL-Ha Mengelar Kegiatan Penyadartahuan Lingkungan Hidup

Oleh

Oleh

Lhokseumawe | Mataaceh.com – Lembaga Pembelaan Lingkungan Hidup dan Hak Asasi Manusia (LPL-Ha) kembali mengelar kegiatan penyadartahuan lingkungan hidup, pada Kamis 29/09/22.

kegiatan ini dilakukan guna menyadarkan pemuda dan mahasiswa akan pentingnya menjaga lingkungan hidup. Kegiatan yang berjudul Environment Awarness ini berlangsung di Aula Kampus IAIN Lhokseumawe dengan menghadirkan narasumber dari Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) Aceh.

Para pastisipan berasal dari unsur mahasiswa dan pemuda begitu tertarik dan terlibat aktif dalam sesi diskusi. Mereka menyadari betul bahwa bumi tempat kita tinggal adalah rumah besar yang harus kita selamatkan. Dalam sambutan pembuka Direktur LPL-Ha, Nabhani menjelaskan. “LPL-Ha sebagai satu lembaga lingkungan lokal tidak mampu bergerak sendiri, Butuh kerjasama multi pihak terhadap upaya penyelamatan lingkungan. Dalam hal ini LPL-Ha terbuka untuk kolaborasi dan membangun gerakan lingkungan yang masif, Hari ini misalnya kita di dukung penuh oleh Rekan-rekan Pecinta Alam Jipala IAIN lhokseumawe.

Setelah terlaksanakan kegiatan ini diharapkan para pemuda akan sadar bahwa lingkungan menjadi element penting dalam tata kehidupan sehari-hari yang kemudian akan mempengaruhi perspektif berfikir dan berwawasan lingkungan, sehingga memiliki kekuatan baru untuk dalam misi besar lingkungan berkelanjutan (Sustainability).

Setiap manusia di muka bumi mempunyai peran dalam melindungi bumi yang kita tempati ini, Seiring perkembangan teknologi dan bertambahnya populasi manusia, hidup yang seimbang dan Ramah lingkungan (Eco-livinglife) adalah pilihan yang harus kita terapkan sekarang ini.

Dalam Sambutannya Samsul Rizal, Pj kegiatan mengatakan “Sudah saatnya kita sebagai generasi muda ikut serta dalam pelestarian lingkungan. Tugas menjaga lingkungan adalah milik kita bersama, Karena pola hidup kita sekarang akan mempengarungi lingkungan yang akan kita tinggalkan kepada generasi selanjutnya kelak.”

AcehKota Lhokseumawelingkungan hidupLSM

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

ARTIKEL TERPOPULER
1
2
3
4
5
Opini Text